Perusahaan garmen adalah perusahaan manufaktur yang kegiatan usahanya memproduksi pakaian jadi. Karena itu, perhitungan gaji karyawan garmen tidak berbeda jauh dengan perhitungan gaji karyawan manufaktur secara umum.
Sebelum membahas contoh slip gaji karyawan garmen, perlu diketahui lebih dulu perbedaan pabrik garmen dengan pabrik tekstil dan pabrik konveksi.
Pabrik tekstil fokus pada pengolahan serat menjadi benang dan kemudian menjadi kain. Kegiatan usaha pabrik tekstil meliputi spinning, weaving, knitting, dying, dan printing. Kain inilah yang kemudian digunakan oleh pabrik garmen dan konveksi sebagai bahan untuk membuat pakaian.
Jadi, pabrik tekstil memproduksi kain, sementara pabrik garmen dan konveksi mengubah kain menjadi pakaian yang siap digunakan. Namun, ada juga pabrik tekstil dan garmen yang berada dalam satu perusahaan, yang mengolah serat kapas sampai menjadi pakaian.
Ciri perusahaan garmen
Lalu, apa perbedaan garmen dan konveksi yang sama-sama memproduksi pakaian? Secara singkat, perbedaannya terletak pada skala usahanya.
Garmen merupakan industri pakaian skala besar dan memiliki kapasitas produksi hingga jutaan potong setahun, dan sebagian berorientasi ekspor. Pabriknya luas dan dilengkapi dengan peralatan produksi dan mesin industri modern yang dirancang untuk mengerjakan produk massal secara cepat dan efisien.
Lini produksi CMT (cut, make, trim) dilakukan dengan pembagian kerja yang jelas, sehingga pekerjaan memotong, menjahit, dan merapikan serta mengontrol kualitas produk dilakukan oleh karyawan yang berbeda. Perusahaan garmen dikelola dengan administrasi dan manajemen tertata dan memiliki beberapa departemen.
Garmen termasuk industri padat karya karena dapat menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar. Contoh perusahaan garmen di Indonesia yang memiliki karyawan hingga puluhan ribu orang adalah PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) yang terkenal dengan produk seragam militer untuk negara-negara Eropa dan PT Pan Brothers Tbk yang memproduksi sejumlah brand fashion internasional.
Sementara itu, konveksi merupakan industri pakaian skala rumahan, kecil, atau menengah, dengan kapasitas produksi hingga puluhan ribu potong setahun. Selain jumlah karyawannya terbatas, alat produksi pabrik konveksi juga lebih sederhana. Contoh konveksi adalah pabrik kaos distro, seragam, jaket, dan jersey olahraga.
BACA JUGA: Contoh dan Komponen Slip Gaji Perusahaan Manufaktur
Sistem gaji karyawan garmen
Menurut Pasal 88 dan Pasal 89 UU No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, setiap pekerja berhak memperoleh penghasilan yang layak, termasuk pengaturan upah minimum yang ditetapkan. Hal ini menjadi dasar bagi perusahaan garmen dalam menentukan sistem pengupahan bagi staf dan buruh pabrik.
Penggajian di perusahaan garmen dapat dibedakan berdasarkan pada jenis pekerjaan, yaitu golongan staf (white-collar) dan non-staf (blue-collar). Staf adalah karyawan yang mengelola administrasi perusahaan dari level direksi hingga staf paling bawah, sedangkan non-staf adalah buruh pabrik yang bekerja di bagian produksi dan gudang.
Staf perusahaan merupakan karyawan tetap (PKWTT) dan jumlahnya sedikit, sedangkan buruh pabrik umumnya adalah pekerja kontrak (PKWT) dan jumlahnya paling banyak. Karyawan staf bekerja dengan jam kerja harian teratur, sedangkan buruh pabrik bisa bekerja dengan jadwal shift.
Masing-masing memiliki sistem penggajian berbeda, tergantung pada jenis kompensasi atau imbalan pekerjaan.
Contohnya, staf dibayar dengan gaji bulanan teratur, dengan paket kompensasi dan benefit yang beragam, termasuk tunjangan jabatan, THR, bonus, uang kehadiran, natura, dan penggantian uang pengobatan, tunjangan BPJS penuh, dan tunjangan pajak PPh 21 atau subsidi pajak. Staf perusahaan juga punya akses pinjaman karyawan atau kredit kantor.
Sementara itu, buruh pabrik dapat dibayar secara mingguan atau bulanan, berdasarkan upah minimum yang berlaku sesuai Pasal 90 Ayat UU Ketenagakerjaan yang melarang pengusaha membayar upah lebih rendah dari upah minimum yang ditetapkan. Besaran upah minimum karyawan garmen mengikuti upah minimum kabupaten/kota (UMK) atau upah minimum provinsi (UMP) setempat.
Selain upah, mereka juga mendapatkan uang lembur, THR, dan tunjangan BPJS sebagian sesuai dengan perjanjian kontrak. Buruh pabrik hanya memiliki akses pinjaman berupa pengambilan gaji di depan (kasbon).
Kompensasi dan benefit | Karyawan staf / manajerial / direksi | Karyawan non-staf / buruh pabrik |
Gaji | Struktur dan skala upah | Upah minimum |
Tunjangan tetap | Tunjangan jabatan | — |
Uang kehadiran | Uang makan, uang transport | Uang makan |
Lembur | — | Uang lembur |
THR | 1 kali setahun | 1 kali setahun |
Bonus | Bonus tahunan | — |
BPJS Kesehatan | Ditanggung penuh (5%) | Ditanggung sebagian (4%) |
Pinjaman karyawan | Kasbon, pinjaman lunak, pembiayaan kredit | Kasbon |
Natura | Fasilitas kendaraan, rumah, dan lainnya | — |
Reimbursement | Penggantian pengobatan | — |
Komponen gaji karyawan garmen
Berdasarkan pembedaan jenis pekerjaan tersebut, maka komponen gaji di perusahaan garmen juga bisa dikelompokkan menjadi dua, yaitu slip gaji staf dan slip gaji non-staf.
Masing-masing terdiri atas komponen pendapatan (+) dan komponen potongan (-). Berikut ini contohnya:
Komponen gaji staf | Komponen gaji non-staf |
+ Gaji pokok + Tunjangan jabatan+ Tunjangan BPJS+ Tunjangan kehadiran+ Tunjangan PPh 21 atau subsidi pajak- Iuran BPJS- Cicilan pinjaman karyawan- Potongan PPh 21 (gross-up) | + Gaji+ Tunjangan BPJS+ Uang lembur+ Uang makan- Iuran BPJS- Kasbon- Potongan PPh 21 (gross) |
BACA JUGA: Komponen Upah dan Non Upah Serta Perbedaannya
Contoh slip gaji karyawan garmen
Jika dibuat dalam slip gaji Excel karyawan garmen, maka perhitungannya seperti contoh berikut ini:
1. Slip gaji karyawan staf
PT Panorama TextileSLIP GAJI | ||||
Nama | : Alfian | Status Karyawan | : Tetap | |
ID Karyawan | : 4116 | Status PTKP | : K/1 | |
Bagian | : Finance | Tanggal Bergabung | : 15 Mei 2017 | |
Job Title | : Manajer | Periode gaji | : Mei 2023 | |
Income | Amount | Deduction | Amount | |
Gaji | 9.000.000 | Premi JKN (5%) | 500.000 | |
Tunjangan jabatan | 1.000.000 | Premi JKK (0,24%) | 24.000 | |
Tunjangan kehadiran (25 hr) | 500.000 | Premi JKM (0,30%) | 30.000 | |
Tunjangan JKN (5% ) | 500.000 | Premi JHT (5,7%) | 570.000 | |
Tunjangan JKK (0,24%) | 24.000 | Premi JP (3%) | 286.788 | |
Tunjangan JKM (0,30%) | 30.000 | Angsuran pinjaman | 1.000.000 | |
Tunjangan JHT (3,7%) | 370.000 | |||
Tunjangan JP (2%) | 191.192 | |||
Total Income | 11.615.192 | Total deduction | 2.410.788 | |
PPh 21 ditanggung perusahaan | 249.362 | Gaji diterima (THP) | 9.204.404 | |
2. Slip gaji karyawan non-staf (pekerja pabrik)
PT Panorama TextileSLIP GAJI | ||||
Nama | : Atikah | Status Karyawan | : PKWT | |
ID Karyawan | : 2211 | Status PTKP | : TK/0 | |
Bagian | : Sewing | Tanggal Bergabung | : 15 Juni 2022 | |
Job Title | : Operator mesin | Periode gaji | : Mei 2023 | |
Income | Amount | Deduction | Amount | |
Gaji | 2.700.000 | Premi JKN (5%) | 135.000 | |
Lembur | 600.000 | Premi JKK (0,24%) | 6.480 | |
Uang makan (25 hr) | 350.000 | Premi JKM (0,30%) | 8.100 | |
Tunjangan JKN (4% ) | 108.000 | Premi JHT (5,7%) | 153.900 | |
Tunjangan JKK (0,24%) | 6.480 | Premi JP (3%) | 81.000 | |
Tunjangan JKM (0,30%) | 8.100 | Kasbon | 300.000 | |
Tunjangan JHT (3,7%) | 99.900 | PPh 21 | 0 | |
Tunjangan JP (2%) | 54.000 | |||
Total Income | 3.926.480 | Total deduction | 684.480 | |
Gaji diterima (THP) | 3.242.000 |
BACA JUGA: 5 Aplikasi Payroll Berbasis Web untuk Hitung Gaji Online
Mengelola penggajian pabrik garmen dengan aplikasi gadjian
Dengan jumlah karyawan pabrik yang cukup banyak, kamu tidak mungkin menghitung slip gaji karyawan dengan Excel seperti di atas. Selain rawan kesalahan hitung, proses manual juga akan menguras waktu kerja.
Cara paling efisien menyusun dan menghitung slip gaji karyawan garmen adalah menggunakan aplikasi administrasi pabrik Gadjian. Sistem payroll berbasis web ini menghitung setiap komponen slip gaji secara otomatis, dari mulai gaji pokok, tunjangan, uang makan, lembur, BPJS, THR, bonus, sampai dengan perhitungan pajak PPh 21 karyawan.
Kamu cukup melakukan pengaturan awal, dan selanjutnya aplikasi akan menghitung sendiri gaji karyawan setiap bulan, yang mencakup variabel tetap dan variabel tidak tetap. Keunggulan kalkulator gaji online Gadjian adalah dapat menyelesaikan perhitungan slip gaji lebih cepat dan lebih akurat, sehingga menghemat waktu dan biaya.
Selain itu, Gadjian juga memiliki fitur kalkulator PPh 21 yang dapat menghitung pajak penghasilan karyawan sekaligus, dan hasilnya akan muncul di slip gaji. Kamu tinggal memilih metode hitung PPh 21 di pengaturan awal, apakah gross, gross up, atau nett. Aplikasi ini memungkinkan perusahaan kamu menerapkan cara hitung PPh 21 yang berbeda untuk karyawan tertentu.
Dengan aplikasi HR cloud ini, semua perhitungan berjalan otomatis tanpa banyak campur tangan manusia. Kamu tidak perlu menghitung manual dengan memasukkan rumus-rumus kolom Excel yang memusingkan.
Berikut ini contoh perhitungan slip gaji online yang dibuat dengan software HRIS Gadjian:
Slip gaji online lebih menguntungkan perusahaan dan karyawan. Selain lebih hemat biaya kertas dan cetak, kerahasiaan gaji juga lebih terlindungi. Hanya karyawan bersangkutan yang dapat mengakses dan mengunduh slip gaji mereka. Ini berbeda dengan slip kertas yang berisiko hilang, tercecer, atau jatuh ke tangan orang lain.
Mau bayar gaji karyawan pabrik sekaligus? Tak perlu repot transfer manual ke bank atau ATM. Tinggal buka Gadjian, pilih Flip atau Mandiri Cash Management, lalu transfer, semudah itu. Gaji karyawan akan langsung masuk ke rekening masing-masing.
Sumber
UU No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. JDIH Kemnaker.